
Blitar, 2 Desember 2024 – Fatayat NU Kabupaten Blitar bekerja sama dengan Global Partnership for Social Accountability (GPSA) Bank Dunia menyelenggarakan acara Seri Monitoring dan Pembelajaran Program "Perempuan Bersuara Kawal JKN". Acara ini berlangsung di Aula LP Ma’arif NU Kabupaten Blitar, menghadirkan berbagai pihak penting untuk mendukung akses kesehatan yang lebih inklusif bagi masyarakat.

Wlingi, 22 November 2024 – RSUD Ngudi Waluyo Wlingi menggelar apel penutupan rangkaian kegiatan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 dengan meriah dan penuh semangat. Mengusung tema "Gerak Bersama Sehat Bersama", apel ini menjadi momentum penting untuk merayakan keberhasilan seluruh kegiatan yang telah dilaksanakan, sekaligus menegaskan komitmen rumah sakit dalam memberikan pelayanan kesehatan terbaik. Apel dipimpin langsung oleh Direktur RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, dr. Endah Woro Utami, MMRS, dengan dihadiri oleh ratusan pegawai dari berbagai unit rumah sakit.

Wlingi, 19 November 2024 – RSUD Ngudi Waluyo Wlingi menyelenggarakan kegiatan sosialisasi pengantar hukum kesehatan yang mengkaji Undang-Undang No. 17 Tahun 2023 tentang Kesehatan. Kegiatan yang berlangsung di ruang pertemuan Aula Gatutkaca lantai 4 ini menghadirkan Rifka Jaksanti Putri, SH, M.Kn., selaku Kasubsi Pertimbangan Hukum Bidang Datun Kejaksaan Negeri Kabupaten Blitar, sebagai narasumber utama.
Acara dibuka oleh Plt. Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD Ngudi Waluyo Wlingi, dr. Triwahyuning Rahmawaty, MMRS. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya pemahaman hukum kesehatan dalam mendukung pelayanan kesehatan yang profesional, aman, dan sesuai regulasi.
Sosialisasi ini diikuti oleh berbagai unsur rumah sakit, termasuk jajaran manajemen, Komite Medik, Komite Profesi Lain, Komite Keperawatan, Komite Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Satuan Pengawas Internal, serta beberapa dokter spesialis.
Rifka Jaksanti Putri, SH, M.Kn., dalam pemaparannya, menjelaskan poin-poin penting terkait penerapan UU No. 17 Tahun 2023, khususnya dalam lingkup layanan kesehatan. Sesi dilanjutkan dengan wawancara yang membuka ruang diskusi interaktif, sehingga para peserta dapat memperoleh pemahaman lebih mendalam tentang implementasi hukum kesehatan di lingkungan rumah sakit.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen RSUD Ngudi Waluyo Wlingi untuk terus meningkatkan kompetensi dan kesadaran hukum seluruh elemen rumah sakit demi memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan berintegritas.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Humas RSUD Ngudi Waluyo Wlingi
📞 ( 081130510088)
✉️ (

RSUD Ngudi Waluyo Wlingi melaksanakan kegiatan hearing bersama Komisi IV DPRD Kabupaten Blitar pada Hari Senin tanggal 18 November 2024 , untuk membahas Rencana Kegiatan Anggaran (RKA) tahun 2025. Hearing ini dipimpin oleh Ketua Komisi IV, Sugeng Suroso, S.Kom, dan dihadiri oleh seluruh anggota Komisi IV.
Read more: RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Gelar Hearing RKA 2025 Bersama Komisi IV DPRD Kabupaten Blitar

Blitar – RSUD Ngudi Waluyo Wlingi kembali meraih prestasi yang membanggakan di bidang tata kelola arsip. Pada kesempatan yang istimewa, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ngudi Waluyo Wlingi dianugerahi piagam penghargaan dari Pjs. Bupati Blitar, Dr. Ir. Jumadi, M.MT. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi RSUD Ngudi Waluyo dalam menjaga dan mengelola kearsipan dengan baik, sehingga memperoleh nilai pengawasan kearsipan tertinggi ke-8 di Kabupaten Blitar dengan kategori BB (sangat baik).
Read more: RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Terima Penghargaan Kearsipan
More Articles …
- Dampak Positif Pembangunan Graha Srikandi RSUD Ngudi Waluyo Wlingi bagi Masyarakat Sekitar
- Pelatihan BTCLS Batch 2 di RSUD “Ngudi Waluyo” Wlingi Bersama HIPGABI Jawa Timur: Wujudkan Kompetensi Perawat dalam Situasi Darurat
- RSUD Ngudi Waluyo Wlingi Meriahkan Peringatan Sumpah Pemuda ke-96 dengan Upacara Berpakaian Adat Nusantara
- Bersiap Bangun Zona Integritas Bebas Korupsi, RSUD "Ngudi Waluyo" Wlingi Adakan Sosialisasi
Page 3 of 28